Negara Ini Sambut Tahun Baru dengan Cara Unik, Lho!
Akhir tahun biasanya diisi dengan berbagai kegiatan yang meriah, mulai dari konser musik, beragam festival, hingga perayaan lainnya. Momen pergantian tahun juga identik dengan kembang api yang menjadi simbol dimulainya tahun baru. Namun, selain menyalakan kembang api, sejumlah negara di dunia ternyata memiliki tradisi unik untuk menyambut malam pergantian tahun.
Negara mana saja yang dimaksud dan seperti apa tradisinya? Simak selengkapnya dalam artikel berikut!
Skotlandia
Tahukah kamu, kalau di Skotlandia, tepatnya di Kota Edinburgh, tahun baru dirayakan dengan penuh kemeriahan, ditambah dengan satu tradisi uniknya, yaitu Hogmanay. Biasanya, tradisi ini hanya muncul ketika akhir tahun. Lalu, seperti apa tradisinya?
Melansir dari DestinAsian, Hogmanay, diadakan dengan cara melihat siapa orang pertama yang masuk ke dalam rumah pas tengah malam ketika malam tahun baru. Nah, orang inilah yang dianggap sebagai pembawa keberuntungan.
Meksiko
Selain Skotlandia, negara Meksiko juga punya tradisi unik ketika menjelang pergantian tahun atau dikenal dengan nama Ano Nuevo. Tradisi ini dirayakan dengan cara masyarakat Meksiko memakan 12 buah anggur beberapa detik terakhir sebelum tahun baru.
Menurut kepercayaan, satu anggur per detik menandakan simbol harapan baik untuk tahun mendatang. Lebih menarik, ketika malam pergantian tahun baru, masyarakat Meksiko mengenakan pakaian warna tertentu seperti merah untuk percintaan dan kuning untuk kemakmuran.
Jepang
Negara Jepang pun ternyata memiliki tradisi unik dalam rangka menyambut malam pergantian tahun baru. Seperti apa tradisinya? Masyarakat Jepang biasanya membersihkan rumah bersama-sama. Kegiatan ini dinamakan dengan Shogatsu.
Kegiatan ini bertujuan untuk mengusir roh jahat atau energi negatif ketika pergantian tahun. Tidak hanya bersih-bersih rumah, masyarakat Jepang juga banyak yang menyajikan makanan khas, seperti mochi, soba, dan lain sebagainya.
San Silvestro
Berbeda dengan San Silvestro, selain menyalakan kembang api, perayaan tahun baru juga dilakukan dengan sebuah tradisi yang dinamakan dengan La Festa. Ketika melakukan tradisi ini, masyarakat biasanya akan melempar barang lama dari jendela rumah.
Tujuan melakukan ini adalah untuk melepaskan segala hal yang terjadi di masa lalu, kemudian bersiap untuk menyambut pergantian tahun. Selain melempar barang, masyarakat San Silvestro juga mengenakan pakaian merah sebagai cara untuk menarik keberuntungan.
Wah, unik sekali ya tradisi menyambut tahun baru di beberapa negara di atas. Dari banyak negara, manakah yang ingin kamu coba? Kalau penasaran, langsung saja datangi pas liburan akhir tahun dengan Buy Travel Insurance Online terlebih dahulu, yuk. Dengan mendaftar asuransi, perjalanan kamu bebas dari rasa khawatir, aman, dan nyaman.
Selamat liburan, ya!



